Maxchat Omnichannel: Menghubungkan Pelanggan di Berbagai Saluran
Omnichannel merupakan bentuk strategi atau pendekatan bisnis dan pemasaran yang dilakukan dengan cara menyatukan berbagai platform atau saluran komunikasi dalam satu dashboard, sehingga memudahkan customer service saat berinteraksi dengan pelanggan.
Tujuan utama dari omnichannel adalah adanya integrasi layanan perusahaan untuk membantu segala informasi yang diinginkan pelanggan dengan memperoleh jawaban yang sama meskipun melalui saluran yang berbeda.
Omnichannel ini membantu pelanggan mendapat pengalaman layanan secara konsisten dan terkoordinir dengan baik karena melalui satu sumber yang sama. Ini penting untuk mendorong pertumbuhan bisnis dan meningkatkan kepercayaan pelanggan.
Omnichannel biasa digunakan pada bisnis ritel untuk membantu pelanggan menemukan produk atau layanan yang dijual dengan menghubungi customer service. Meskipun demikian, sudah banyak bisnis lain bahkan lembaga pemerintahan yang telah menggunakan teknologi ini agar selalu terhubung dengan pelanggannya maupun orang yang sedang mencari informasi terkait produk dan layanan.
PT Maxchat Inovasi Indonesia merupakan salah satu perusahaan penyedia layanan CRM Omnichannel dan WhatsApp Business API resmi di Indonesia. Maxchat Omnichannel menjadi salah satu produk unggulan PT Maxchat Inovasi Indonesia yang akan memberikan pengalaman real time bagi bisnis Anda.
Maxchat Omnichannel adalah sebuah layanan yang menyediakan satu dashboard untuk mengelola berbagai platform sosial media, seperti Facebook, Email, WhatsApp, Instagram, Telegram, dan Twitter, hingga e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia. Layanan ini akan membantu pengoprasian bisnis Anda agar bisa memanjakan layanan dari sisi customers, sehingga customers lebih betah dan lebih nyaman berinteraksi dengan perusahaan.
Baca juga: 5 Manfaat Customer Relationship Management (CRM) bagi Perusahaan
Layanan Maxchat Omnichannel
Maxchat Omnichannel menawarkan berbagai program layanan sesuai kebutuhan bisnis Anda, mulai dari Layanan Starter, Layanan Pro, dan Layanan Enterprise. Setiap layanan memiliki fitur yang dapat dimanfaatkan dalam pengelolaan bisnis, seperti pada Layanan Pro yang memiliki fitur multi agent, omnichannel, Broadcast Conversation Top Up, Verified, dan Rest API & Weebhook. Selengkapnya dapat dilihat di sini.
Setiap layanan yang terdapat di PT Maxchat Inovasi Indonesia memiliki keunggulan tersendiri. Maxchat membantu client dalam optimalisasi penggunaan produk, kenyamanan, dan keamanan data pelanggan. Maxchat memiliki layanan After Sales Support yang dapat diakses melalui grup WhatsApp, Email, call center, dan online meeting. Layanan ini ditujukan untuk setiap client agar tidak mengalami kesulitan atau menunggu lama ketika mengajukan aduan, baik permasalahan teknis maupun pertanyaan.
Dengan layanan After Sales Support dari Maxchat, proses pengajuan aduan akan lebih cepat dan mudah karena terhubung dengan tim Support Maxchat selama 24/7.
Bagaimana Maxchat Omnichannel membantu bisnis Anda tumbuh?
Maxchat omnichannel mengintegrasikan berbagai saluran komunikasi yang akan memberikan pengalaman pelanggan secara real time dan terkoordinir. Pelanggan akan merasa lebih nyaman saat berinteraksi dengan customer service dan menuju meningkatnya penjualan perusahaan. Maxchat omnichannel juga membantu bisnis Anda tumbuh dengan cara:
Kemudahan Komunikasi
Maxchat Omnichannel memberikan kemudahan komunikasi, baik dari sisi customer service atau pelanggan. Kemudahan komunikasi ini memungkinkan pelanggan dapat berinteraksi dengan bisnis Anda dari berbagai saluran dan platform. Tentu pelanggan lebih mudah dan nyaman saat berbelanja, mencari informasi, dan berinteraksi.
Kemudahan komunikasi membawa kepuasan pelanggan lebih meningkat.
Merespon Permintaan Pelanggan
Dengan melakukan komunikasi di berbagai saluran hanya dengan satu dashboard, bisnis Anda akan lebih mudah untuk memenuhi permintaan pelanggan tanpa harus membuka masing-masing platform. Efisiensi penggunaan dan cepatnya pemenuhan permintaan pelanggan dapat membuat pelanggan senang.
Cara seperti ini membuat pelanggan dilayani secara personalisasi.
Menjaga Kesetiaan Pelanggan
Setiap pelanggan merasa mudah dan nyaman saat melakukan interaksi, serta mendapat respon yang baik dan juga cepat merespon permintaannya, hal tersebut akan mengundang pelanggan kembali untuk bertransaksi. Tidak hanya bertransaksi satu kali lalu pergi, namun juga menjaga kesetiaan pelanggan untuk kembali.
Analisis Data
Omnichannel yang mengintegrasikan berbagai saluran komunikasi juga bermanfaat untuk analisis data pelanggan. Mudahnya komunikasi bisnis membawa efisiensi analisis data pelanggan dari berbagai saluran. Dengan memahami perilaku pelanggan ketika mencari informasi dan bertransaksi penjualan, hal tersebut bisa dimanfaatkan untuk mengidentifikasi trend yang sedang banyak dicari oleh masyarakat, preferensi konsumen, dan menciptakan peluang bisnis baru.
Hasil Konversi Penjualan Meningkat
Saat bisnis Anda menggunakan layanan omnichannel, artinya jangkauan bisnis Anda juga akan meluas. Setiap orang dari wilayah yang berbeda dapat menjalin komunikasi dengan bisnis Anda. Jangkauan bisnis yang luas akan mampu menarik pelanggan dari berbagai wilayah, bahkan luar negri. Ini juga didukung dengan kemudahan untuk berpindah dari satu saluran ke saluran lain, seperti saat pelanggan menemukan informasi dari website dan melakukan transaksi penjualan dari e-commerce.
Maxchat Omnichannel sebagai layanan komunikasi efektif dapat diandalkan untuk mengembangkan bisnis Anda. Komunikasi efektif menjadi kunci utama untuk membangun hubungan kuat dengan pelanggan dan peningkatan retensi pelanggan. Pelanggan yang mendapat respon baik saat menghubungi perusahaan akan cenderung lebih setia dan bisa saja merekomendasikan bisnis Anda ke orang lain.